Waspada Covid 19, Universitas Kahuripan Kediri Perpanjang Penerapan Kuliah Daring

[Best_Wordpress_Gallery id=”104″ gal_title=”waspada covid-19″]

Adanya pandemi COVID-19 mengakibatkan semua kegiatan perkuliahandihentikan sementara, begitu juga dengan kegiatan pembelajaran di Universitas Kahuripan Kediri.Namun para dosen tetap melaksanakan tanggung jawab dalam menyelenggarakan perkuliahandengan mengubah sistem perkuliahan menjadi kuliah daring sehingga mahasiswa dan dosen tidak harus bertatap muka secara langsung.

Dengan adanya pandemic ini, Universitas Kahuripan Kediri tetap mendorong kepada para mahasiswanya agar tetap semangat belajar meskipun dari rumah, sehingga diharapkan mahasiswa tetap mendapatkan haknya yaitu materi ataupun tutorial perkuliahan yang seharusnya dilaksanakan dengan tatap muka mejadi perkuliahan daring.

Meskipun dilaksanakan secara daring, mahasiswa masih memiliki semangat dan antusiasme yang tinggi dalam pelaksanaannya, salah satunya seperti yang disampaikan oleh M. Towil Umuri, seorang Mahasiswa Teknik Informatika yang sedang memasuki tahun keduanya di bangku perkuliahan.

“saya cukup bersemangat untuk mengikuti kuliah online ini, hal ini karena pertama kali bagi saya melihat dosen mempresentasikan materi secara daring dan mahasiswa bisa secara seksama mendengarkan dan juga memberikan pendapat atau saran terkait materi yang dibawakan.”

Perkuliahan daring ini sudah dimulai dari awal bulan Maret 2020 dan akan terus diperpanjang hingga maksimala akhir semester genap tahun akademik 2019/2020 atau sampai adanya kebijakan terbaru dari pemerintah atau perubahan situasi dan kondisi.

Lebih lanjut, Rektor Universitas Kahuripan Kediri, Bapak Imam Suhaimi, S.Pd., M.Pd mengajak dan juga menghimbau kepada seluruh civitas akademika untuk selalu menjaga pola hidup sehat, melakukan anjuran pemerintah seperti pemakaian masker dan physical distancing agar penyebaran Virus Covid-19 ini dapat dicegah dan keadaan menjadi semakin membaik.(cah)