
Kediri, 8 Mei 2025 — Universitas Kahuripan Kediri (UKK) kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat jaringan dan kolaborasi internasional. Pada tanggal 8 Mei 2025, Rektor Universitas Kahuripan Kediri, Bapak Harry Sugara, M.Pd., bersama Bapak R.M. Mahrus Ali selaku Ketua Yayasan Pendidikan Kahuripan Kediri (YPKK) sekaligus pengurus Asosiasi Dosen Republik Indonesia (ADRI) Jawa Timur, menghadiri sekaligus menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Inti International University, Malaysia.
Penandatanganan kerja sama ini juga dihadiri oleh Prof. Cionita Terreza, sebagai perwakilan dari Inti International University, yang turut menyambut baik kolaborasi lintas negara ini.
Dalam kesempatan penting tersebut, hadir pula beberapa tokoh pendidikan lainnya:
• Prof. Junaidi, Rektor Universitas Islam Malang (UNISMA)
• Ketua ADRI DPD Jawa Timur
• Ketua LPTNU Jawa Timur
Melalui kolaborasi ini, Universitas Kahuripan Kediri berharap dapat mempererat hubungan dengan perguruan tinggi di kancah internasional, sekaligus membuka peluang lebih luas dalam bidang akademik dan penelitian bersama.
“Ini adalah langkah nyata Universitas Kahuripan Kediri untuk memperkuat kapasitas akademik serta memperluas jejaring global, sebagai wujud dukungan terhadap program Kampus Merdeka dan internasionalisasi pendidikan tinggi,” ujar Rektor Universita Kahuripan Kediri.
Dengan terjalinnya MoU ini, diharapkan ke depan akan terbuka program-program pertukaran mahasiswa dan dosen, riset bersama, hingga pengembangan kurikulum berbasis internasional.